Sunday, July 16, 2017

3 Genre Dangdut Yang Perlu Diketahui


1. Dangdut Melayu
Dangdut melayu adalah dapat dikatakan original dangdut. Ia lahir pada tahun 60-an. Oleh karena ketuaan-nya itu, tak jarang dangdut macam ini disebut sebagai dangdut nostalgia. Karakter yang melekat dari dangdut ini adalah kental akan aroma musik Indianya yang menekankan serulingnya. Rhoma Irama dan Rita Sugiharto merupakan pelopornya.

2. Dangdut Disco atau Remix
Inilah kombinasi dangdut dengan musik ajeb-ajeb itu. Seperti kita ketahui tentang musik disco, maka tekanan dangdut ini pada keberadaan Electronic Dance Music (EDM). Kita akan mendengar dangdut macam ini biasanya di klub-klub malam. Biduan yang kita kenal di edisi dangdut Remix diantaranya adalah Cita Citata.

3. Dangdut Koplo
Inilah genre dangdut idola saat ini. Dangdut koplo masuk dalam elemen masyarakat luas saat ini. Tempo yang lebih cepat dari dangdut melayu adalah cirinya. Biasanya, dangdut koplo mengangkat lirik lagu yang berkisah tentang percintaan-percintaan gitu dehh. Atau juga kerap mengangkat tentang kehidupan sehari-hari. Biduan yang populer di dunia dangdut koplo, ya mbak Via Vallen itu. hihihi

No comments:
Write comments